Kamis, 25 April 2024

Pembangunan Masjid Raya Al-Abror Padangsidimpuan Bertahun-Tahun Tak Selesai, Dewan Soroti Wali Kota

Amir Hamzah Harahap - Senin, 18 April 2022 14:51 WIB
Pembangunan Masjid Raya Al-Abror Padangsidimpuan Bertahun-Tahun Tak Selesai, Dewan Soroti Wali Kota

digtara.com – Panitia Khusus (Pansus) LKPj Wali Kota Padangsidimpuan soroti pembangunan Masjid Raya Al-Abror yang terlambat sampai bertahun-tahun, (18/4/2022).

Baca Juga:

Di hadapan Irsan Efendi Nasution, Hj. Elliati, anggota Pansus LKPj membacakan berbagai rekomendasi dari Pansus LKPJ Walikota Padangsidimpuan. Salah satunya terkait Masjid Raya Al Abror.

“DPRD menyayangkan proses pembangunan yang kurang matang sehingga masyarakat yang beribadah merasakan ketidaknyamanan,” terang Elliati.

Elliati menambahkan, DPRD Padang Sidempuan meminta Pemko segera merealisasikan pembangunan Masjid Al Abror bila sudah dianggarkan.

Sementara itu, Wali Kota Padang Sidempuan saat memberikan jawaban terhadap rekomendasi Pansus mengatakan bahwa Pemko masih menunggu review Inspektorat.

“Pemko masih menunggu review Inspektorat untuk kembali melakukan pelelangan pembangunan Masjid Raya Al Abror,” jawab Irsan Nasution.

Sebagaimana diketahui, dari situs LPSE Kota Padangsidimpuan, tertera pembangunan kawasan Masjid Raya Al-Abror Kecamatan Padangsidimpuan Utara untuk tahun 2021 saja dengan pagu anggaran Rp. 4.995.000.000,-.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Amir Hamzah Harahap
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Polisi Terima Dua Laporan Terkait Kasus Pembunuhan Mahasiswa Undana di Oesapa

Polisi Terima Dua Laporan Terkait Kasus Pembunuhan Mahasiswa Undana di Oesapa

Ayah Biadab di Sidimpuan Tega Cabuli Anak Kandungnya Sendiri Berusia 3 Tahun

Ayah Biadab di Sidimpuan Tega Cabuli Anak Kandungnya Sendiri Berusia 3 Tahun

Peduli Olah Raga, Jon Sujani Bagikan Bola Ke Tim Futsal di Sidimpuan

Peduli Olah Raga, Jon Sujani Bagikan Bola Ke Tim Futsal di Sidimpuan

Plt Bupati Langkat Ingatkan ASN Hindari Prilaku Menyimpang

Plt Bupati Langkat Ingatkan ASN Hindari Prilaku Menyimpang

Buka MTQ ke-56 Berandan Barat, Syah Afandin: Terus Tanamkan Jiwa Al Quran ke Masyarakat

Buka MTQ ke-56 Berandan Barat, Syah Afandin: Terus Tanamkan Jiwa Al Quran ke Masyarakat

Bertakziah di Kediaman Almarhum Bribda M. Fahrel Kinandung, Syah Afandin Doakan Amal Ibadahnya Diterima

Bertakziah di Kediaman Almarhum Bribda M. Fahrel Kinandung, Syah Afandin Doakan Amal Ibadahnya Diterima

Komentar
Berita Terbaru