Jumat, 19 April 2024

Larry Flynt Si Raja Film Porno Meninggal, Penari Telanjang Berseliweran saat Pemakaman

- Kamis, 18 Februari 2021 01:00 WIB
Larry Flynt Si Raja Film Porno Meninggal, Penari Telanjang Berseliweran saat Pemakaman

digtara.com – Di industri fil dewasa, tak ada yang tak mengenal Larry Flynt. Sosok yang meninggal pada 10 Februari 2021 lalu itu bahkan dijuluki raja film porno.

Baca Juga:

Kesan pornografi pun terus melekat saat upacara pemakamannya Selasa (16/2/2021) waktu setempat. Menyadur Euro News, pemakamannya diselenggarakan bak pesta di bar dengan para penari telanjang berseliweran.

Pria yang masuk dalam daftar 50 orang paling kuat dalam industri film porno ini meninggal di Los Angeles di usia 78 tahun.

Penyelenggara pemakamannya merancang `Celebration of Life Larry Flynt` sebagai pesta perpisahan yang penuh dengan gaya.

Tidak seperti pemakaman selebriti biasanya, acara ini dibuka untuk umum. Namun penyelemggara menjual tiket seharga $ 50 (Rp 700 ribu) untuk pemesanan terbatas dalam kelompok yang terdiri dari empat orang.

Dengan budget tersebut, tamu di pemakaman Larry Flynt akan disambut oleh penari telanjang dan alkohol.

Pesta pemakaman khusus dewasa ini dipentaskan di klub Hustler Flynt di Las Vegas dan menampilkan rombongan tari erotis terkenal `Sexxy After Dark`.

Akan ada live music dan bar yang menyajikan koktail berbasis vodka yang populer dengan nama `Flynt Goldfinger`. Presentasi kehidupan Larry Flynt juga sedang diatur untuk acara itu, diikuti dengan pelepasan balon dari atap gedung.

Meski begitu, panitia mengatakan dengan tegas bahwa semuanya akan dilakukan dengan jarak sosial sesuai aturan virus corona.

Majalah Hustler

Larry Flynt menjadi salah satu orang yang paling terkenal di dunia hiburan dewasa setelah merilis majalah Hustler pada tahun 1974.

Edisi awalnya hanyalah berupa bulletin 4 halaman.

Berawal dari kontroversi, Hustler sukses menjadi majalah glossy pornografi. Bisnisnya lalu berkembang pada film dewasa hingga membawa Flynt jadi multi-jutawan.

Larry Flynt juga berhasil menarik perhatian publik karena film tentang hidupnya yang kontroversial, `The People vs Larry Flynt` masuk dalam nominasi Oscar.

Lumpuh Puluhan Tahun

Dia selamat dari upaya pembunuhan oleh pembunuh berantai Joseph Paul Franklin pada tahun 1978. Namun akibatnya itu membuatnya lumpuh dari pinggang ke bawah.

Karena lumpuh akibat upaya percobaan pembunuhan tersebut, dia menggunakan kursi roda berlapis emas seumur hidupnya.

Dulu, Flynt juga terlibat dalam beberapa pertempuran hukum tentang publikasi pornografi dan hak untuk kebebasan berbicara.

Namun di dunia politis ia besebrangan dengan Donald Trump. Dia bahkan sempat menawarkan hadiah 10 juta dollar AS untuk setiap bukti yang mengarahkan pada pemakzulan mantan Presiden AS itu.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru