Sabtu, 20 April 2024

Ini Delapan Perawat dan Bidan Lolos Seleksi Bakomsus Polri dari Polda NTT

Redaksi - Sabtu, 04 September 2021 09:00 WIB
Ini Delapan Perawat dan Bidan Lolos Seleksi Bakomsus Polri dari Polda NTT

digtara.com – Sebanyak delapan orang perawat dan bidan lolos menjadi anggota Polri hasil seleksi bintara kompetensi khusus (Bakomsus) penerimaan TA 2021 tingkat Panda Polda NTT.

Baca Juga:

Delapan peserta yang terdiri dari 7 perawat dan 1 bidan ini lolos perangkingan saat sidang terbuka penetapan kelulusan akhr penerimaan Bakomsus perawat dan bidan TA 2021 Panda Polda NTT, Sabtu (4/9/2021) di aula Rupatama lantai III Polda NTT.

“8 peserta ini yakni 6 perawat pria, satu perawat wanita dan satu bidan wanita,” ungkap Ps Kabag Dalpers Biro SDM polda NTT, Kompol Andry Setiawan, SH SIK.

Sidang kelulusan akhir dipimpin Irwasda Polda NTT, Kombes Pol Zulkifli, S.STmK SH MM.

Para peserta yang lolos ini segera diberangkatkan ke pusat pendidikan pada Selasa (7/9/2021) pekan depan.
6 perawat pria akan menjalani pendidikan di pusdik Polair Jakarta. Dua lainnya yakni satu perawat wanita dan satu bidan akan menjalani pendidikan di Sepolwan Jakarta.

Mereka akan menjalani pendidikan selama 3 bulan yakni sejak 9 September hingga 22 Desember 2021.
Kepada 8 peserta yang lolos terpilih diingatkan agar menjaga diri sehingga tidak terkena covid 19.

“Bagi peserta yang lolos terpilih dan saat pemberangkatan terkena virus covid 19 maka akan menjalani isomasi mandiri di Polda masing-masing. Mengikuti pembukaan pendidikan dan pendidikan awal di Polda secara daring dan setelah sembuh atau negatif covid 19, baru lah diberangkatkan ke lembaga pendidikan,” jelas Kompol Andry Setiawan SH SIK saat membacakan surat Kapolri.

Irwasda Polda NTT pada kesempatan tersebut mengakui kalau seluruh proses seleksi menerapkan protokol kesehatan dengan melibatkan anggota Bid Dokkes Polda NTT.

Penerimaan Bakomsus perawat dan bidan merupakan rekrutmen pertama yang dilaksanakan khusus bagi calon bintara Polri.

Rekrutmen dilaksanakan diluar program pendidikan dan latihan Polri TA 2021 sesuai kebutuhan institusi Polri karena negara masih dalam situasi pandemi covid 19.

“Untuk mendukung percepatan penanganan covid 19 di indonesia maka Polri menyelenggarakan rekrutmen Bakomsus perawat dan bidan,” tandasnya.

Polda NTT juga telah menyelenggarakan rekrutmen siswa SIPSS khusus dokter dan mengirimkan 4 dokter untuk mengikuti pendidikan di Setukpa Polri selama 2 bulan.

Bakomsus bidan dan perawat di Polda NTT saat pendaftaran sebanyaj 642 orang dan hingga akhir seleksi tersisa 15 orang yakni 11 orang perawat pria dan 2 perawat wanita serta bidan wanita 2 orang. (*)

Daftar Perawat dan Bidan Yang lolos:

– Pria
1 Adrianus Laga Suban Wunblolong
2 Agusto Da Frenki Belo
3 Alexandre Da Costa Inacio Billy
4 Dilian Jossar Laisina
5 Martinus Tay Hambandima
6 Ronaldo Leoanak

– Wanita
7 Anggraini Killy Margaretha Ola (perawat)
8 Ni Komang Sri Windari (bidan)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Wakapolda NTT Motivasi Para Calon Anggota Polri Ikuti Tes dengan Percaya pada Kemampuan Diri

Wakapolda NTT Motivasi Para Calon Anggota Polri Ikuti Tes dengan Percaya pada Kemampuan Diri

Kunjungan ke Labuan Bajo, Kapolda NTT Tinjau Pembangunan Rusun Polres Manggarai Barat

Kunjungan ke Labuan Bajo, Kapolda NTT Tinjau Pembangunan Rusun Polres Manggarai Barat

Wakapolda NTT motivasi Para Calon Anggota Polri Ikuti Tes dengan Percaya Pada Kemampuan Diri

Wakapolda NTT motivasi Para Calon Anggota Polri Ikuti Tes dengan Percaya Pada Kemampuan Diri

Kapolda NTT Pastikan Kesiapan Command Center untuk HDCM RI-RRT ke-4

Kapolda NTT Pastikan Kesiapan Command Center untuk HDCM RI-RRT ke-4

Fatalitas Lakalantas Turun Selama Operasi Ketupat Turangga, Kapolda NTT Minta Anggota Tetap Jaga Solidaritas dan Sinergitas

Fatalitas Lakalantas Turun Selama Operasi Ketupat Turangga, Kapolda NTT Minta Anggota Tetap Jaga Solidaritas dan Sinergitas

Kapolda NTT Halal Bihalal Bersama Anggota

Kapolda NTT Halal Bihalal Bersama Anggota

Komentar
Berita Terbaru