Jumat, 29 Maret 2024

HUT ke-74 Polwan, Polres Tapteng Gelar Baksos dan Bakti Kesehatan

Redaksi - Selasa, 02 Agustus 2022 16:02 WIB
HUT ke-74 Polwan, Polres Tapteng Gelar Baksos dan Bakti Kesehatan

digtara.com – Dalam rangka HUT ke-74 Polwan Republik Indonesia Tahun 2022, personel Polisi Wanita Polres Tapanuli Tengah, Polda Sumut menggelar Bakti Kesehatan di Aula Parama Satwika, Selasa (2/8/2022).

Baca Juga:

Tampak hadir sebanyak 13 Personil Polwan Polres Tapteng dalam kegiatan yang dipimpin langsung Ketua Bhayangkari Cabang Tapanuli Tengah selaku Pembina Polwan Ny. Fita Jimmy.

Bapak Pembina Polwan Polres Tapteng Kapolres Tapanuli Tengah AKBP Jimmy Christian Samma, SIK menyampaikan bahwa HUT ke-74 Polwan Republik Indonesia, Polres Tapteng menggelar Bakti Kesehatan berupa Pengobatan secara gratis dan Vaksin Booster

“Kita menggelar bakti kesehatan berupa pengobatan gratis dan vaksinasi booster, Bakti Sosial pembagian Bantuan Sembako kepada Purnawirawan Polri dan Warakauri serta terbuka untuk umum dan masyarakat di Aula Parama Satwika Polres Tapteng” ujar Kapolres Tapteng

Pantauan di lokasi, rangkaian kegiatan Bhakti kesehatan berupa Pemeriksaan kesehatan pengecekan Tekanan Darah serta Kolesterol, Pemberian Obat dan Pemberian Bantu Sosial berupa Sembako

Kegiatan tersebut juga di dukung oleh Tim Nakes Polres Tapanuli Tengah serta Anggota Pengurus Bhayangkari Cab. Tapanuli Tengah.

Selain kegiatan Bakti Kesehatan, Polwan polres Tapteng juga melaksanakan Bakti Sosial berupa Gotong Rotong Pembersihan Rumah Ibadah Gereja gereja GKPI Tukka, Gereja Katholik Pandan dan Masjid Darussalam polres tapteng.

Juga dilaksanakan pemberian bantuan Alat kebersihan serta Bansos kepada pengurus rumah ibadah yang dikunjungi. (amir hamzah)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Polwan Gantikan Polwan Jadi Kasat Lantas Polres Kupang

Polwan Gantikan Polwan Jadi Kasat Lantas Polres Kupang

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Komentar
Berita Terbaru