Jumat, 29 Maret 2024

Diduga Kawanan Pencuri Ternak, Penumpang dan Sopir Mobil Rental Diburu Polisi Usai Kecelakaan

Imanuel Lodja - Senin, 20 Desember 2021 06:30 WIB
Diduga Kawanan Pencuri Ternak, Penumpang dan Sopir Mobil Rental Diburu Polisi Usai Kecelakaan

digtara.com – Penumpang dan sopir mobil rental yang mengalami kecelakaan lalu lintas pekan lalu dan kabur saat hendak ditolong warga kini diburu polisi.

Baca Juga:

BBMDiduga, mereka merupakan kawanan pencuri ternak yang beraksi di Kabupaten Kupang dan hendak menjual hasil curian ke Kota Kupang.

Hingga saat ini, polisi masih mencari sopir kendaraan dan mengidentifikasi para penumpang yang kabur.

Polisi sudah memeriksa pemilik kendaraan rental yang dipakai para pelaku.

“Pekan lalu sudah kita periksa pemilik kendaraan,” ujar Humas Polres Kupang, Aipda Lalu Randy Hidayat, Senin (20/12/2021).

Baca: Mobil Rental Tabrak Pohon di Kupang, Sopir dan Penumpang Malah Kabur Saat Ditolong Warga

“Untuk Mr X nya (Penumpang kendaraan) belum dapat informasi pastinya karena penyidik masih menyelidiki,” tambahnya.

Polisi dari satuan Reskrim Polres Kupang sudah memeriksa saksi-saksi kasus ini. Barang bukti mobil sudah diamankan di kantor Satuan lantas Polres Kupang, sedangkan barang bukti ternak anjing dan ayam yang sudah mati diamankan di Polsek Fatuleu.

Polisi sudah berusaha mencari keberadaan Daniel Boyliu dan dua penumpang kendaraan tersebut guna dimintai keterangannya.

Peristiwa Kecelakaan

Mobil toyota innova nomor polisi DH 1076 AM yang dikemudikan Daniel Boyliu dan memuat dua orang penumpang mengalami kecelakaan lalu lintas pada Rabu (15/12/2021) pagi.

Mobil rental milik Adeito J. Loinenak ini mengalami kecelakaan lalu lintas diatas Jalan Timor Raya kilometer 53-54, Kelurahan Camplong I, Kecamatan Fatuleu, Kabupaten Kupang, NTT.

Namun pasca kecelakaan lalu lintas tunggal ini, sopir mobil, Daniel Boyliu dan dua orang penumpang kabur saat warga datang menolong mengevakuasi mereka.

Di atas mobil tersebut, warga dan aparat kepolisian menemukan enam ekor ternak anjing yang sudah mati dan sejumlah ekor ayam yang juga sudah mati.
Humas Polres Kupang, Aipda Lalu Randy Hidayat menyebutkan awalnya mobil innova nomor polisi DH 1076 AM yang dikemudikan Daniel Boyliu ini memuat dua orang penumpang yang tidak diketahui identitasnya.

Mobil melaju dari arah Soe, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) menuju Kota Kupang.

Saat tiba di lokasi kejadian, mobil tersebut keluar jalur menabrak pohon tumbang yang berada di bahu jalan sebelah kiri.

Kemudian mobil tersebut terpental kembali ke badan jalan. setelah itu pengemudi dan para penumpang sempat ditolong oleh warga setempat namun mereka bertiga malah kabur dan melarikan diri.

Ia menyebutkan kalau dari penelusuran pihak kepolisian, mobil tersebut merupakan mobil rental milik Adeito J. Loinenak yang disewa Daniel Boyliu sejak Selasa (14/12/2021).

Saat itu, penyewa mengaku kalau mobil hendak dipakai menghadiri acara pernikahan di Kapan, Kabupaten TTS.

“Mobil tersebut mengalami musibah kecelakaan dalam perjalanan dari Soe, Kabupaten TTS menuju Kupang,” tandasnya.

Di dalam mobil tersebut ditemukan enam ekor anjing dan beberapa ekor ayam kampung yang sudah mati diduga hasil curian.

“Saat warga hendak melakukan pertolongan karena sopir dan para penumpang (mengalami) luka-luka namun pengemudi dan penumpangnya melarikan diri,” tandasnya.

Akibat kejadian kecelakaan lalu lintas tunggal ini, pemilik kendaraan mengalami kerugian material Rp 5 juta.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Imanuel Lodja
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru