Selasa, 19 Maret 2024

Bobol Rumah Ustaz saat Sedang Khutbah, Warga Sidimpuan Ditangkap

Amir Hamzah Harahap - Senin, 16 Mei 2022 13:20 WIB
Bobol Rumah Ustaz saat Sedang Khutbah, Warga Sidimpuan Ditangkap

digtara.com – Polsek Panyabungan, Mandailing Natal (Madina) berhasil menangkap pelaku pencurian yang terjadi di kediaman Ustaz Endi Hasan Siregar, SHI. Peristiwa itu sempat viral di dunia maya. bobol rumah ustaz

Baca Juga:

Pelalu berinisial FH (41) yang merupakan warga Kelurahan Rimba Soping, Kecamatan Padangsidempuan Angkola Julu, Kota Padang Sidempuan.

“Pelaku Pencurian berhasil kami amankan dari tempat persembunyiannya. Kami lakukan penyelidikan intensif kepada yang bersangkutan, mana tau ada keterlibatan orang saat aksi pencurian terjadi,” ungkap Kapolsek Panyabungan AKP Andi Gustawi, SH.

Perstiwa itu terjadi pada hari Senin, tanggal 02 Mei 2022, sekira pukul 09.45 Wib.

Kejadiannya di Majelis Taqlim Alqur’an sekaligus rumah/tempat tinggal pelapor (Ustadz Endi) yang beralamat di Desa Iparbondar Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Madina.

Akibatnya, Ustaz Endi mengalami kerugian sebesar Rp 11 juta.

Sementara Kapolres Madina AKBP HM Reza Chairul AS SIK SH MH menyampaikan upaya penangkapan sudah merupakan atensi kepada jajaran.

“Memang sangat miris musibah yang menimpa Ustaz Endi tersebut, disaat beliau menjadi Khotib pada pelaksanaan sholat Idul Fitri 1443 H, dengan teganya sang maling tersebut mencongkel jendela samping, lalu masuk rumah dan menggasak barang berharga juga uang berjumlah yang tadi untuk bekal mudik sampai ludes,” kata Kapolres.

“Wajar saja kejadian tersebut menjadi perhatian awak media juga para netizen di dunia maya. Menindaklanjuti hal tersebut saya atensikan dengan tegas kepada kapolsek panyabungan untuk segera ungkap kasus pencurian tersebut, ” tuturnya.

Kapolres bersyukur berkat kerja keras personel Unit Reskrim Polsek Panyabungan, akhirnya pelaku pencurian di rumah Ustaz Endi berhasil ditangkap .

“Terhadap pelaku penyidik menerapkan pasal Pasal 362 dengan ancaman hukuman 5 tahun kurungan penjara, ” tutup Kapolres

 

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Amir Hamzah Harahap
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Polisi Terima Dua Laporan Terkait Kasus Pembunuhan Mahasiswa Undana di Oesapa

Polisi Terima Dua Laporan Terkait Kasus Pembunuhan Mahasiswa Undana di Oesapa

Ayah Biadab di Sidimpuan Tega Cabuli Anak Kandungnya Sendiri Berusia 3 Tahun

Ayah Biadab di Sidimpuan Tega Cabuli Anak Kandungnya Sendiri Berusia 3 Tahun

Peduli Olah Raga, Jon Sujani Bagikan Bola Ke Tim Futsal di Sidimpuan

Peduli Olah Raga, Jon Sujani Bagikan Bola Ke Tim Futsal di Sidimpuan

Plt Bupati Langkat Ingatkan ASN Hindari Prilaku Menyimpang

Plt Bupati Langkat Ingatkan ASN Hindari Prilaku Menyimpang

Buka MTQ ke-56 Berandan Barat, Syah Afandin: Terus Tanamkan Jiwa Al Quran ke Masyarakat

Buka MTQ ke-56 Berandan Barat, Syah Afandin: Terus Tanamkan Jiwa Al Quran ke Masyarakat

Bertakziah di Kediaman Almarhum Bribda M. Fahrel Kinandung, Syah Afandin Doakan Amal Ibadahnya Diterima

Bertakziah di Kediaman Almarhum Bribda M. Fahrel Kinandung, Syah Afandin Doakan Amal Ibadahnya Diterima

Komentar
Berita Terbaru